Amerika Melepas Seorang Hacker Iran dalam Rangka Prisoner Program Exchange

Amerika Melepas Seorang Hacker Iran dalam Rangka Prisoner Program Exchange | picture by THN

Hack-Area.info - Amerika Serikat telah membebaskan 4 warga negara Iran (termasuk satu Hacker) dan mengurangi masa hukuman 3 orang lain dalam pertukaran 5 orang Amerika yang sebelumnya ditahan oleh Iran sebagai bagian dari pertukaran tawanan atau Prisoner Program Exchange.

Warga Iran dibebaskan dari tahanan Amerika Serikat melalui kesepakatan perjanjian nuklir Iran.

Iran merilis lima orang Amerika, termasuk:
  • Washington Post reporter, Jason Rezaian
  • Mantan US Marine, Amir Hekmati
  • Mahasiswa, Matthew Trevithick
  • Pendeta Kristen, Saeed Abedini
  • Pastor, Nosratollah Khosravi-Roodsari


Amerika Serikat mengampuni tujuh warga negara Iran, termasuk:
  • Nader Modanlou
  • Bahram Mechanic
  • Khosrow Afghahi
  • Arash Ghahreman
  • Touraj Faridi
  • Nima Golestaneh (Hacker)
  • ali Sabounchi


Hacker Iran Dilepas oleh Amerika Serikat

Namun, di antara warga negara Iran yang dilepas adalah seorang hacker yang mencoba untuk mencuri rahasia militer dari sebuah perusahaan AS.

Nima Golestaneh, seorang pria Iran berusia 30 tahun, diekstradisi ke Amerika Serikat dari Turki tahun lalu setelah diduga melakukan serangan hacking terhadap kontraktor pertahanan Amerika, Arrow Tech Associates.

Pada bulan Oktober 2012, Golestaneh berhasil masuk ke server perusahaan aerodinamis Vermont, yang membangun prediksi balistik dan pengujian perangkat lunak, dan kemudian menjarah database dalam upaya untuk mencuri software senilai Jutaan  Dollar.

Penyelidik federal melacak Golestaneh hingga ke Turki dan kemudian diekstradisi ke AS tahun lalu untuk menghadapi pengadilan atas tuduhan penipuan kawat, akses tidak sah ke komputer dan pencucian uang.

Namun, Golestaneh diampuni oleh Amerika Serikat dan dikirim kembali ke Iran sebelum dihukum.

Hal ini diyakini bahwa Golestaneh adalah bagian dari tim hacker Iran yang semakin aktif kala itu, menurut pejabat Amerika, mereka menargetkan ke dua infrastruktur dan pertahanan perusahaan Amerika Serikat, serta sistem email dari Las Vegas Sands casino seperti dikutip dari THN.

Pertukaran tawanan terjadi hanya beberapa hari setelah Iran menangkap dan melepas 10 pelaut Amerika Serikat di Teluk Persia.
Bagikan :
+
Previous
Next Post »
Comments
0 Comments
0 Komentar untuk "Amerika Melepas Seorang Hacker Iran dalam Rangka Prisoner Program Exchange"

 
Template By Kunci Dunia
Back To Top